Friday, February 19, 2016

Artikel Hilang Dari SERP? Ini Solusinya!

Artikel ini sengaja saya tulis dengan tujuan untuk membantu Anda yang mengalami masalah yang sama dengan saya, yaitu; "artikel yang hilang dari serp google".

Awalnya saya mengalami masalah seperti ini ketika saya baru saja mengganti template blog. Pada waktu itu setelah saya mengganti template blog, saya heran dengan keanehan artikel saya yang memiliki like Google Plus sebanyak 240 kali. Sebenarnya saya senang waktu itu, karena menurut beberapa pakar seo mengatakan "like google plus itu mampu meningkatkan artikel di serp". Tapi apa yang terjadi setelah saya coba iseng-iseng cek posisi artikel saya di google, malah saya di kagetkan dengan artikel saya yang hilang dari pencarian. Padahal waktu itu sebelum saya ganti template itu berada pada posisi 6 dihalaman pertama Google.

Posing tujuh keliling rasanya. Sudah capek-apek optimasi hingga bisa menempati halaman pertama eh malah hilang dari pencarian. Saya bingung cari solusi tapi tidak menemukan!  Beberapa forum saya datangi, rata-rata mereka mengatakan artikel saya masuk Google sandbox. Saya coba cek dengan tool Google sandbox dan penalty checker dan muncullah tulisan seperti ini "buatblog.net is possibly penalized or sandboxed by google!".

Entah waktu itu apa yang saya rasaing, pokoknya pusing banget. Akhirnya saya pun memiliki ide untuk melakukan experimen dengan cara mengedit artikel. Dan berikut ini yang saya lakukan;

1. Pertama saya mengedit judul. Pada waktu pas artikel hilang judulnya "cara membuat email yahoo" kemudian saya sedikit menambahkan kata "cara mudah membuat email yahoo dengan cepat". Saya berfikir siapa tahu google hanya ingat dengan judul artikel saya siapa tahu setelah saya rubah bisa keluar dari google sandbox.

2. Yang kedua ini, saya mencoba merubah sedikit artikel di paragraf pertama. Saya tidak tahu apa yang saya pikirkan, saya hanya mencoba mengedit artikel siapa tahu bisa lolos dari pinalti google.

3. Dan yang ketiga ini, saya melakukan fetch as google dengan tujuan agar artikel yang sudah saya edit cepat terindex ulang dan bisa lepas dari kerangkeng google sandbox.

4. Dan yang terakhir, saya menunggu hinngga 1x24 jam untuk mengecek ulang artikel saya di google. Setelah 1x24 jam saya coba cek, duuuuueeerrrrrr artikel saya muncul kembali di serp Dan yang lebih mengejutkan artikel saya naik 1 peringkat ke angka 5. Mantap!!!!

Nah begitulah pengalaman saya mengembalikan artikel saya yang hilang dari serp. Semoga bermanfaat. Nah apabila Anda memiliki pengalaman yang berbeda dan memiliki solusi yang lain, silahkan berbagi disini dengan cara berkomentar. Siapa tahu ada sahabat blogger yang membutuhkan!

Related Posts:

  • Tips Memaksimalkan Forum Sebagai Sumber Backlink Dan Traffic BlogSering sekali kita membaca sebuah artikel yang membahas tentang dahsyatnya mendapatkan backlink dari forum dofollow dan bukan hanya itu saja forum juga berdampak pada traffic blog kita. Ya, seperti yang saya alami, dulu traff… Read More
  • Cara Mudah Memenangkan Persaingan di SERP GoogleBagaimana cara cepat memenangkan persaingan di SERP Google? Mungkin pertanyaan ini sudah tidak asing lagi di fikiran Anda bukan! Kita tahu, cara terbaik untuk mendapatkan traffik blog adalah dengan memenangkan persaingan kata… Read More
  • Cara Mudah Memasang Komentar Disqus di BlogCara memasang komentar Disqus di blog dengan mudah. Apa itu Disqus? Disqus adalah sebuah sistem komentar di jaringan dunia maya yang bisa di integrasikan dengan platform blogging seperti; Blogger, Wordpress, Jomla, dan lain l… Read More
  • Membuat Website Sendiri Tanpa Waktu LamaSiapa bilang membangun atau membuat website itu sulit dan tidak mungkin dilakukan oleh orang awam? Kini, Anda yang tidak memiliki latarbelakang informatika pun bisa membuat website layaknya profesional. Hal ini semakin dimuda… Read More
  • Perlukah Update Artikel Setiap Hari?Mungkin bukan rahasia besar lagi, bahwa menulis artikel secara rutin setiap harinya mampu meningkatkan pageview yang cukup siknifikan pada sebuah blog. Dan konon katanya nih, Google sangat menyukai artikel yang selalu fress s… Read More

1 comment:

  1. Sangat amat bermanfaat sekali artikelnya gan... Akan saya coba praktikan semoga berhasil!

    ReplyDelete